Palu - Bidang PKPLK & IP semarakkan HUT Ke-79 RI dengan mengikuti berbagai macam lomba yang diadakan oleh Bidang dan UPT lingkup Dinas Pendidikan Prov. Sulteng. Kegiatan lomba tersebut berlangsung selama 2 hari (15 s/d 16 Agustus 2024) dan dilaksanakan di halaman Kantor Dinas Pendidikan Prov. Sulteng. Alhamdulillah, Bidang PKPLK & IP menjuarai beberapa lomba pada kegiatan tersebut. Jumat, (16/8/2024)
Berita & Kegiatan
Kegiatan Penyusunan Inovasi Pendidikan merupakan program Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Tengah melalui Bidang Pendidikan Khusus dan Layanan Khusus dan Inovasi Pendidikan yang dibiayai APBD Tahun Anggaran 2024. Mewakili Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Tengah, Kabid PKPLK & IP Nurseha, S.Sos., M.Si membuka secara resmi kegiatan Penyusunan Inovasi Pendidikan.
Pada Tanggal 29 Juli 2024 Bertempat di Auditorium Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Tengah, Jalan Setia Budi, Kota Palu, berlangsung Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus Kelompok Kerja Guru Sekolah Luar Biasa (KKG-SLB) Provinsi Sulawesi Tengah Periode 2024 - 2026.