Kepala Bidang PKPLK & Inovasi Pendidikan, Nurseha, S.Sos., M.Si mewakili Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Tengah, membuka secara resmi kegiatan Bimtek Pengembangan Pembelajaran Kurikulum Merdeka Pada Sekolah Pendidikan Khusus / SLB se Sulawesi Tengah.
Kegiatan Bimtek Pengembangan Pembelajaran Kurikulum Merdeka Pada Sekolah Pendidikan Khusus / SLB se Sulawesi Tengah merupakan program Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Tengah khususnya melalui bidang Pendidikan Khusus dan Layanan Khusus dan Inovasi Pendidikan yang dibiayai melalui APBD Tahun Anggaran 2024.
Pelaksanaan kegiatan berdasar pada :
- Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional;
- Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 17 Tahun 2010 tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan;
- Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia Nomor 262/M/2022 tentang Perubahan atas Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nomor 56/M/2022 tentang Pedoman Penerapan Kurikulum Dalam Rangka Pemulihan Pembelajaran;
- Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2024 tentang Kurikulum pada Pendidikan Anak Usia Dini, Jenjang Pendidikan Dasar dan Jenjang Pendidikan Menengah.
Kegiatan tersebut bertujuan meningkatkan pengetahuan dan kemampuan dalam pembelajaran kurikulum merdeka pada Sekolah Luar Biasa se Sulawesi Tengah. Adapun peserta kegiatan yang dimaksud yaitu seluruh Kepala SLB se Sulawesi Tengah yang berjumlah 32 orang dengan narasumber berasal dari BPMP, Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Tengah dan Tenaga Ahli terkait.
Kegiatan Bimtek Pengembangan Pembelajaran Kurikulum Merdeka Pada Sekolah Pendidikan Khusus SLB se Sulawesi Tengah ini dilaksanakan selama 3 (tiga) terhitung sejak tanggal 18 s.d 20 September 2024, bertempat di SLB Biromaru, Jalan Mutaji, Kabupaten Sigi.
Harapan Kepala Bidang PK-PLK dan IP Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Tengah "Semoga dengan adanya Bimtek Pengembangan Pembelajaran Kurikulum Merdeka Pada Sekolah Pendidikan Khusus / SLB se Sulawesi Tengah ini seluruh SLB se Sulawesi Tengah dapat memahami dengan jelas dalam menerapkan Program Kurikulum Merdeka.