Berita Sekolah

SLB Negeri Porame Sosialisasikan RKAS dan Program Kebijakan Sekolah

Sigi – SLB Negeri Porame menggelar sosialisasi Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah (RKAS) serta program kebijakan sekolah pada hari Kamis, 20 Februari 2024. Kegiatan ini dihadiri oleh kepala sekolah, dewan guru, komite sekolah, serta para orang tua siswa serta menghadirkan narasumber dari Dinas Pendidikan yakni bapak Efriadi Id Adha selaku Tim BOSP dari dinas pendidikan provinsi sulawesi tengah untuk menjelaskan terkait regulasi penggunaan BOSP Nasional dan mekanisme mulai dari penyusunan dan pelaporannya melalui fitur ARKAS.

Kacang Dipa Kreasi Siswa Belajar, Berkarya, dan Berdaya SLB Negeri Porame

Sigi – Siswa Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) Porame menunjukkan kreativitas dan keterampilan mereka dalam kegiatan pembuatan kacang Dipa. Kegiatan ini merupakan bagian dari pembelajaran keterampilan hidup (life skills) yang bertujuan untuk membekali peserta didik dengan kemampuan wirausaha sederhana.

Sarapan Sehat untuk Generasi Hebat SLB Negeri Porame : Pembagian Bubur Kacang Hijau dan Telur di Sekolah

Sarapan Sehat untuk Generasi Hebat SLB Negeri Porame : Pembagian Bubur Kacang Hijau dan Telur di Sekolah

Sigi – Dalam upaya meningkatkan kesehatan dan gizi peserta didik, SLB Negeri Porame setiap bulannya mengadakan kegiatan pembagian bubur kacang hijau dan telur sebagai bagian dari Program Sekolah Sehat. Kegiatan ini dilaksanakan dua kali dalam sebulan yang ditujukan untuk Peserta Didik.