Bidang PKPLK & IP Turut Memeriahkan Hari Pendidikan Nasional 2024

Bidang PKPLK & IP Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Tengah turut meramaikan Hari Pendidikan Nasional 2024 dengan mengikuti lomba senam kreasi antar bidang lingkup Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Tengah.

Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2024 mengusung tema "Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar", Hari Pendidikan Nasional menjadi momentum untuk menumbuhkan kembali rasa patriotisme dan nasionalisme bagi seluruh insan pendidikan di tanah air. Bertepatan dengan peringatan Hari Pendidikan Nasional pada 2 Mei 2024, Kemendikbudristek juga mencanangkan bulan Mei tahun 2024 sebagai Bulan Merdeka Belajar.

Mengutip dari laman resmi Direktorat Sekolah Dasar, Bulan Merdeka Belajar merupakan rangkaian dari peringatan Hari Pendidikan Nasional. Sepanjang bulan Mei ini, Kemendikbudristek menggelar kegiatan yang melibatkan para pendidik dan peserta didik yang bertujuan untuk merayakan transformasi dalam bidang pendidikan.

Kegiatan Hari Pendidikan Nasional dilaksanakan di halaman Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Tengah. Jumat, (3/5/2024)

Bidang PKPLK & IP terpilih sebagai juara pertama dalam kegiatan lomba senam kreasi lingkup Dinas Pendidikan Prov. Sulteng