Foto Bersama

Galeri Kegiatan PKPLK

 

Tugas dan Fungsi

Bidang PKPLK dan Inovasi Pendidikan

Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Tengah

 

  1. Bidang PKPLK dan Inovasi Pendidikan mempunyai tugas penyiapan bahan perumusan kebijakan, pembinaan, koordinasi, fasilitasi, evaluasi serta pelaporan terhadap penyelenggaraan fungsi pembinaan peserta didik PKPLK, kelembagaan, kurikulum PKPLK, sarana dan prasarana PKPLK, dan Inovasi Pendidikan.
  2. Dalam menyelenggarakan tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Bidang Pembinaan PKPLK dan Inovasi Pendidikan mempunyai fungsi :
    1. Penyusunan program kerja dan pengelolaan administrasi di Bidang Pembinaan PKPLK dan Inovasi Pendidikan;
    2. Perumusan kebijakan teknis dan koordinasi bidang pembinaan peserta didik PKPLK, kelembagaan, kurikulum PKPLK, sarana dan prasarana PKPLK, dan Inovasi Pendidikan;
    3. Pelaksanaan kebijakan di bidang pembinaan peserta didik PKPLK, kelembagaan, kurikulum PKPLK, sarana dan prasarana PKPLK, dan Inovasi Pendidikan;
    4. Pembinaan/bimbingan teknis di bidang pembinaan peserta didik PKPLK, kelembagaan, kurikulum PKPLK, sarana dan prasarana PKPLK, dan Inovasi Pendidikan;
    5. Pelaksanaan evaluasi penyelenggaraan tugas di bidang pembinaan peserta didik PKPLK, kelembagaan, kurikulum PKPLK, sarana dan prasarana PKPLK, dan Inovasi Pendidikan;
    6. Pendataan dan validasi warga masyarakat berkebutuhan khusus yang berusia sekolah dasar sampai sekolah menengah yang belum tertampung disekolah formal;
    7. Melaksanakan koordinasi penjaminan mutu program/kegiatan dengan pihak lain/unit/cabang dinas pendidikan menengah;
    8. Bekerjasama dengan Balai penjaminan Mutu Pendidikan Sulawesi Tengah dalam melaksanakan pengawasan program kegiatan Kementerian Pendidikan Kebudayaan, Riset dan Teknologi;
    9. Melaksanakan fungsi koordinasi dengan pihak terkait dalam pengembangan inovasi pendidikan;
    10. Pelaksanaan fungsi lainnya yang diberikan oleh pimpinan sesuai dengan tugas dan fungsinya; dan
    11. Penyiapan bahan dan data serta menyusun dan menyampaikan bahan laporan pelaksanaan tugas Bidang Pembinaan PKPLK dan Inovasi Pendidikan.

Sumber : Pergub Sulteng No. 57 Tahun 2022 tentang Kedudukan Susunan Organisasi, Tugas dan Fungsi Serta Tata Kerja Perangkat Daerah

Subcategories