Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) di SLB Negeri Luwuk

Salah satu kebijakan yang dikeluarkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) untuk meningkatkan kualitas lulusan Perguruan Tinggi yaitu dengan adanya program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).

Sehubungan dengan hal program itu, salah satu Kampus dalam naungan Yayasan Pendidikan Nurmal yaitu AKADEMI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER (AMIK) Luwuk Banggai menugaskan kepada dua orang mahasiswanya yaitu Febriani Satanga dan Putri Gita untuk melaksanakan tugas Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) di SLB Negeri Luwuk yang di mulai tanggal 2 September 2024 sampai dengan tanggal 4 Januari 2025. Adapun kedua mahasiswi tersebut merupakan Alumni SLB Negeri Luwuk dengan jenis ketunaan Tuna Rungu dan Tuna Daksa.

Kedua mahasiswi yang menjalani program tersebut datang melapor ke SLB Negeri Luwuk dan diterima dengan  baik oleh Ibu Waode Murni Ngkosono S.Ag. selaku Wakasek Humas SLB Negeri Luwuk. Program ini dapat memfasilitasi mahasiswa mengembangkan potensinya sesuai dengan bakatnya. Selain itu tujuan dari program ini yaitu untuk meningkatkan kompetensi lulusan, baik Soft Skill maupun Hard Skill yang nantinya akan menghasilkan generasi muda yang memiliki kepribadian yang baik, berintegritas, dan memiliki kualifikasi untuk bersaing di dunia kerja.